Thursday, July 13, 2017

MAGANG DI PT GARUDA INDONESIA Tbk.



Pengalaman Magang Tak Terlupakan di  PT Garuda Indonesia Tbk

A.    Barang yang Dipersiapkan



            Bagi mahasiswa semester akhir sudah tidak asing dengan kata PKL atau Magang. Nah kali ini saya akan sharing pengalaman saya ketika magang di Garuda Indonesia. Garuda Indonesia berlokasi di Jalan M1.Area Perkantoran Gedung Garuda City Center, Soekarno-Hatta Int'l Airport. Pertama, sebelum kita magang di suatu instansi, kita haruslah mendapat surat persetujuan magang dari dua pihak yaitu Universitas dan tempat magang. Kedua setelah kita mendapat surat persetujuan tersebut kita harus mempersiapkan akomodasi kendaran misal tiket kereta, dan kartu KRL jika benar-benar dibutuhkan. Dan terakhir persiapan yang dibutuhkan yaitu keperluan pribadi dan budget.
B.     Perjalanan Kereta Api
Kami berangkat berlima, masing-masing anak dikenai biaya tiket Rp 385.000. Waktu yang kami tempuh dari stasiun kota baru Malang menuju stasiun pasar senen adalah 14 jam. Saran saya bagi mahasiswa yang akan magang di tempat jauh diusahakan untuk memesan tiket jauh-jauh hari supaya kalian berangkat rombongan dapat duduk satu kursi Bersama.

C.     Hari Pertama Magang
            Hari pertama kami menuju kantor GITC (Garuda Indonesia Training Center)bertemu  Ibu Euis, HRD Garuda Indonesia. Kami berlima mendapatkan briefing untuk kegiatan magang kami. Kami berangkat pukul 06.30 WIB menuju GITC untuk mengambil surat pengantar magang dan ID Card. Selepas itu pada pukul 09.00 WIB kami menyewa grab car menuju kantor Garuda Indonesia Management Building di Cengkareng menyerahkan surat magang. Ada hal konyol yang terjadi saat kami menaiki grab car, sepertinya sang sopir merupakan pendatang di Tangerang. Ketika kami bertanya asal rumah dari sang sopir dia mengatakan dari Kota Padang. Kami melewati jalanan sempit dan berlumpur alhasil salah seorang teman kami mengalami pusing dan mual-mual :D.  
             Setelah perjalanan yang panjang hampir 2 jam dari GITC menuju Cengkareng kamii memutuskan untuk makan dan beristirahat di warung langgangan kami. Lumayan untuk menghilangkan penat setelah goncangan di mobil. Tepat jam 12.30 WIB kami melanjutkan perjalanan menuju kantor Garuda. Jarak dari tempat kami makan berkisar antara 500-700 meter. Memang lumayan jauh tapi apadaya untuk menghemat pengeluaran kami memilih untuk berjalan kaki. Dibawah terik matahari yang menyengat kami perjalan cepat hingga membuat baju kantor kami menjadi basah karna keringat. Tepat jam 13.00 WIB kami sampai di kantor akan tetapi kami langsung menuju ke bu Euis tapi menuju masjid untuk istirahat dan solat dzuhur. Setelah solat kami langsung menuju ibu Euis dan mendapatkan briefing.


 
D.    Penentuan Job Description

               Kami berlima berasal dari satu jurusan sama yaitu manajemen. Empat orang dari kami masuk ke manajemen marketing dan satu lagi SDM. Teman kami yang di marketing mendapatkan job description yaitu Marketing Research dan Brand and Marketing Communication. Sedangkan satu lagi yang SDM di bagian Human Capital Management.

 Brand and Marketing Communication (BMC)
             Jadwal kerja kami dimulai dari seminggu setelah penentuan, pada hari pertama saya memiliki kegiatan bersama tim BMC (Brand and Marketing Communication) yaitu membuat website untuk salah satu kegiatan promosi Garuda. Kegiatan tersebut memiliki tema #ayoliburan dengan bertujuan mengajak kaum milineal untuk berlibur di destinasi-destinasi Indonesia.  Pada hari setelah itu saya mendapatkan tugas Bersama tim CMM (Media & Event) dan tim CMD (Digital Marketing) untuk mengadakan event Grand Launching #AyoLiburan di hangar 4 GMF Aero Asia. FYI: Hanggar 4 merupakan hangar terbesar di dunia yang menjadi kebanggaan anak Perusahaan Garuda Indonesia, PT GMF Aero Asia. Tugas yang diberikan pada saya adalah sebagai LO Artis RAN serta sebagai partner para peserta even untuk membantu kelancaran acara. Selain itu kami mendapat banyak penglaman berharga tentang dunia kerja yang benar-benar kompetitif akan tetapi kami disambut dengan keramahan lingkungan kerja PT Garuda Indonesia.





F. Hari Terakhir Magang
               Di hari terakhir magang kami melakukan foto-foto dan memberikan beberapa bingkisan untuk tim-tim tempat kami bekerja sebagai ucapan terimakasih atas pengalaman menyenagkan yang diberikan oleh PT Garuda Indonesia Tbk. Pengalaman yang mampu memberikan kami gambaran tentang dunia kerja dana apa yang bias kami persiapkan untuk itu. Soft Skill seperti Photosop, CorelDraw dan Kemampuan pengoperasian gadget merupakan dasar untuk mendapatkan pekerjaan di era milineal ini, jadi bagi kalian yang belum memiliki hal tersebut saya sarankan agar segera mengasahnya dari sedini mungkin.

G. Kembali ke Malang

Setelah sebulan lebih kami magang kami bersiap untuk kembali ke Malang untuk melanjutkan kuliah yang waktu masuknya berdekatan dengan hari terakhir kami magang. Kami memilih berangkat selepas isya agar kertika sampai Malang masih di awal hari. Benar-benar pengalaman yang kami dapat dari magang ini mampu membuka pikiran kami semua agar semakin giat kuliah terutama mengerjakan skirpsi kami dan juga mempersiapkan kemampuan yang dibutuhkan di dunia kerja. Terimakasi kepada pihak kampus Universitas Negeri Malang dan PT Garuda Indonesia Tb katas pembekalan yang berharga ini. Terimakasih juga saya ucapkan bagi teman-teman yang telah menyempatkan membaca blog saya yang sederhana ini. Semoga kita semua dapat saling membantu dalam hal apapun karna saling membantu adalah perintah semua agama. Sampai jumpa lagi dilain cerita ya.… Wassalamualikum warrahmatullah hiwabarakatuh.




40 comments:

  1. Kak mau nanya, Kemarin waktu magang garuda langsung ngasih berkas gtu atau di telpon dulu ke GITC nya ?

    ReplyDelete
    Replies
    1. kalau kita ngasih berkas dulu langsung ke GITC

      Delete
  2. Apakah kalian dikenakan biaya ketika magang disana?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Tidak dikenakan biaya sama sekali. Kita hanya menanggung biaya hidup sendiri di Jakarta

      Delete
  3. proses seleksi magang ada interviewnya nggak?

    ReplyDelete
  4. Tidak ada hanya pihak Garuda mengutamakan siapa yang terlebih dahulu melamar magang

    ReplyDelete
  5. dikarenakan suatu acara kami magang hanya 50 hari

    ReplyDelete
  6. apakah ada kontak khusus untuk menghubungi pihak garuda Indonesia ?

    ReplyDelete
  7. memakai pakaian kantor rapi. Jumat memakai batik

    ReplyDelete
  8. Jadi untuk magang disini tidak diberi gaji?

    ReplyDelete
  9. kak mau tanya, setelah ngasih berkas nunggu berapa minggu untuk dapat informasi selanjutnya?

    ReplyDelete
  10. kalo kami sekitar 2 mingguan kak baru dapet respon

    ReplyDelete
  11. Replies
    1. Dapet dong ntar kita dikasih penilaian atas kinerja kita

      Delete
  12. Kak disana biasanya anak magang berkelompok dari universitas yang sama atau ada yang lamar magang secara individual sendiri? Soalnya saya niat daftar sendiri

    ReplyDelete
  13. kebanyakan sih kelompok. Tapi temen kerjaku di sana ada yang daftar sendiri ngisi waktu liburnya. Gpp daftar aja coba

    ReplyDelete
  14. Ka mau tanya dong, untuk berkasnya apa aja ya ka ? Teruss adaa tahap seleksi atau interview apa langsung diterima ?

    Terima kasih ka

    ReplyDelete
    Replies
    1. Diinterview cuma sebatas tujuan magangnya apa dan ingin ditempatkan di bagian mana

      Delete
  15. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete
  16. Anak sma kls 3 mau magang disana bisa gk y?

    ReplyDelete
  17. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete
  18. kak berkas berkas nya yang dikirim ke GITC nya apa aja ya kak? tau kita diterimanya berarti dari dihubungi dahulu ya kak?

    ReplyDelete
  19. berkas surat ijin magang dari kampus, fotocopy ktp, ktm. Tau kita diterima ketika pihak HRD mengabari, karna mereka merespon yang paling awal yg mendaftar.

    ReplyDelete
  20. kak kirim berkas ke GITC langsung ke tempat atau via apa ka?

    ReplyDelete
  21. Ngirim berkasnya via email atau pos kak?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Via email ka, coba saja tanyakan ke email csnya nanti akan diarahkan. Alhamdulillah kmrin aku coba dan keterima

      Delete
    2. Halo kak, aku mau nanya tentang magang di Garuda Indonesia. Aku boleh minta kontak kakak yang bisa dihubungi gak?
      Terima kasih

      Delete
  22. halo kak apakah disediakan tempat tinggal bagi peserta magang? jika tidak, boleh share info tentang tempat tinggal kakak selama magang? terima kasih

    ReplyDelete
    Replies
    1. Aku bantu jawab ya, untuk tempat tinggal itu ditanggung dari peserta magang masing2. Kalo kmu dr luar kota, mungkin bisa cari kost2 didekat sana. Harganya sekitar 500/600an diperkampungan dan dekat shuttle bus karyawan

      Delete
  23. Replies
    1. "Jurusan usah perjalanan wisata

      Delete
    2. semua jurusan bisa asal sesuai dengan kebutahan perusahaan

      Delete
  24. Bang mau tanya GMF biasanya buka internship berapa kali ya dalam 1 tahun

    ReplyDelete